Stress adalah respon fisiologis, psikologis, dan perilaku dari seseorang untuk mencari penyesuaian terhadap makanan yang sifatnya internal maupun eksternal. Jika dapat dikelola dengan baik, stress dapat memberikan dorongan semangat untuk hidup.
Berikut beberapa tips untuk menghadapi stress :
1. Kendalikan pikiran
Menurut penelitian setiap hari orang memiliki 60.000 pikiran yang hamper 80 persennya adalah pikiran negative. Pikiran negative ini mempengaruhi pola dan kelakuan yang ada di bawah pikiran sadar dan mempunyai dampak yang tak sehat pada tubuh
2. Kurangi stimulant penyebab stress
Stress, gelisah, insomnia, dan pikiran yang berkelindan atau berjalan terlalu cepat dan sulit dikendalikan biasanya merupakan efek samping dari kebanyakan kafein. Untuk itu sebaiknya kurangi asupan kafein.
3. Jaga kondisi tubuh.
Caranya dengan moengonsumsi makanan dan minuman sehat secara disiplin. Atau dapat pula dengan menambahkan asupan multivitamin dan mineral yang cukup.
4. Tidur dan istirahat yang cukup
Tidur merupakan salah satu terapi untuk mengurangi kemarahan dan kesedihan karena memberikan kesempatan otak untuk rileks.
5. Olahraga teratur
Gerak tubuh akan merangsang keluarnya zat endorphine yaitu zat yang dapat membuat tubuh merasa nyaman, zat tersebut juga dikenal sebagai antirasa sakit pada tubuh. Itulah sebabnya mereka yang berolahraga teratur umumnya tampak lebih fit dan bahagia.
6. Berpikir positif
Karena tindakan dan perasaan negative pasti berasal dari pikiran negative. Sebaliknya tindakan positif pasti berasal dari pikiran positif.
7. Lakukan hal-hal yang menyenangkan.
Karena hali itu dapat membuat tubuh dan pikiran santai dan melupakan sejenak rutinitas atau masalah yang ada.
8. Lakukan hal-hal seperti murah senyum, tertawa lepas, bernyanyi dan bersosialisasi dengan teman atau lingkungan.
Kegiatan semacam ini dapat merangsang endorphine dan serotonin dalam tubuh sehingga otak menjadi lebih tenang.
0 komentar:
Posting Komentar